Kamis, 09 Maret 2023

Microsoft PowerPoint - Action Buttons

Action Buttons

Tombol tindakan (Action Button) adalah shape yang dapat Anda tambahkan ke presentasi dan diatur untuk menautkan ke slide lain, memutar suara, atau memutar video. Cara menyisipkan action button ke dalam slide adalah buka menu Insert, lalu pilih Shapes, dan pilih Action Buttons.

Action Buttons

 Jenis-jenis Action Buttons:

Action Buttons
Pengaturan (Setting) pada Action Buttons:

Action Settings

Pada bagian atas ada dua yaitu Mouse Click dan Mouse Over. Mouse click adalah action button itu akan beraksi ketika di klik dengan mouse, sedangkan mouse over akan menjalankan action button ketika mouse melewati tombol tersebut. Biasanya lebih mudah menggunakan mouse click

Hyperlink to adalah akan menuju kemana tombol tersebut ketika kita klik. Pilihannya Hyperlink to:

  • Next Slide (slide selanjutnya)
  • Previous Slide (slide sebelumnya)
  • First Slide (slide pertama)
  • Last Slide (slide terakhir)
  • Last Slide Viewed (slide terakhir yang dilihat)
  • End Show (mengakhiri show)
  • Custom Show (menjalankan custom slide show yang telah dibuat)
  • Slide... (memilih menampilkan slide ke berapa, misalnya slide ke-5 atau ke-4 atau slide urutan yang lain)
  • URL... (alamat website)
  • Other PowerPoint Presentation (presentasi powerpoint yang lain)
  • Other File (file yang lain)
Latihan Praktik

Lokasi: Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar